5 Manfaat BioPlus Buat Pencernaan

Ilustrasi sakit pencernaan| sumber bigfrog104com

Ibarat sebuah mesin kendaraan, jika dalam nya sehat tentu yang menumpanginya pun akan merasa nyaman dan aman selama berkendara dan tentunya akan meminimalisir pembekakan biaya perawatan. Mungkin sebagian dari kita termasuk orang yang rajin dalam hal perawatan kendaraan ya, nah kalau iya masa sih kendaraan saja diperhatikan sedangkan kesehatan kita tidak diperhatikan, hihi.

Kendaraan aja di elus-elus, perawatan rutin ke bengkel, nah giliran kesehatan diri sendiri diabaikan deh, hal sepele tapi sangat penting lho untuk jangka panjang, seperti misalnya pencernaan, permasalahan yang satu ini sangat sensitif menurut saya, dimana pencernaan merupakan mesinnya manusia sebagai penampung bahan bakar (makanan) agar mesin tetap hidup.

Salah satunya adalah fungsi usus yang normal, dimana tubuh yang sehat berawal dari fungsi usus yang normal. Usus merupakan pencernaan yang sangat sensitif, untuk itu kita harus merawatnya dengan cara mengkonsumsi makanan sehat dan suplemen makanan kesehatan yang mengandung probiotik.

Apa sih Probiotik itu?

Probiotik didefinisikan sebagai mikroba yang dapat mempengaruhi tubuh manusia secara menguntungkan khususnya di saluran cerna. Probiotik merupakan unsur terpenting dalam pertahanan sistem pencernaan. Secara fisiologis, probiotik dapat bertahan hidup dalam saluran cerna karena memiliki 'ketahanan relatif' terhadap asam lambung dan cairan empedu. Probiotik juga dapat melekat erat dengan sel epitel lapisan mukosa saluran cerna. Probiotik digunakan secara luas untuk menangani penyakit saluran cerna dan aman dikonsumsi. Semuanya memang bermuara pada lambung. 

Probiotik juga membantu mengatasi masalah pencernaan lainnya. Probiotik bermanfaat untuk pasien dengan sindrom iritasi usus yang sulit diobati dengan gejala seperti nyeri perut, kram, kembung, diare, dan sembelit.  Bahkan, pasien yang tidak memiliki masalah pencernaan pun, probiotik dapat membantu mengelola pencernaan secara keseluruhan. Bakteri baik membantu mendorong bakteri jahat keluar dari usus. Bila usus besar diisi dengan bakteri baik maka tidak akan ada lagi tempat bagi bakteri jahat.

Untuk itu ada cara yang perlu dicatat supaya probiotik tetap banyak dan bisa menjaga saluran pencernaan kita?

  1. Hindari stress. Bagi sebagian besar orang yang mengalami stres biasanya asupan makanan menjadi tidak terkontrol atau bahkan tidak ada asupan sama sekali.
  2. Jangan minum alkohol dan minuman bersoda. Karena akan mematikan bakteri yang baik.
  3. Hindari merokok karena menyebabkan jumlah bakteri menguntungkan cenderung berkurang.
  4. Hindari gula, karena gula menyebabkan absorbsi makanan menjadi tidak baik. 
  5. Perbanyak makanan yang kaya serat seperti buah dan sayur.
  6. Hindari makanan berkolesterol seperti lemak, jeroan. 
  7. Hindari makanan cepat saji.
  8. Mengkonsumsi suplemen probiotik. 

Nah untuk mengatasi pencernaan dan menjaga usus dari bakteri jahat, saya tahu suplemen makanan yang baik untuk dikonsumsi  yakni BioPlus salah satu jenis makanan kesehatan dari CNI yang praktis untuk dikonsumsi oleh siapa saja dewasa maupun anak-anak.

Kemasan BioPlus isi 10 sachet 

BioPlus adalah produk probiotik, kombinasi tepung buah alami dengan kultur, serat makanan, oligosakarida dan serbuk Ester C plus yang memelihara kesehatan fungsi pencernaan.

BioPlus bisa menjadi probiotik pilihan keluarga, karena kandungannya yang istimewa, antara lain:
  • Bakteri hidup (probiotik) memiliki  3 jenis, yaitu: Clostridium  Butyricum, Bacillus Mesentericus dan Bifidobacterium Breve. 
  • Oligosakarida: media untuk pertumbuhan probiotik dan bakteri menguntungkan.
  • Serat makanan: membantu fungsi pencernaan.
  • Ester? C: Menjaga daya tahan tubuh, antioksidant tinggi.
  • Vitamin B1, B2, B6: membantu metabolisme tubuh.
  • Enzim : membantu proses pencernaan 

Stick BioPlus 

5 Manfaat BioPlus 
  1. Menjaga keseimbangan flora dalam usus dengan menekan pertumbuhan bakteri merugikan.
  2. Meningkatkan pertumbuhan bakteri menguntungkan.
  3. Membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
  4. Mengatur jumlah air dan elektrolit dalam usus.
  5. Membantu mengatasi diare, dikarenakan banyak bakteri merugikan maupun karena tidak tahan laktosa dalam susu dan hasil olahannya.

Keunggulan  dari Bioplus
  • Mengandung 3 jenis bakteri menguntungkan (probiotik) yang saling bekerja sama sehingga lebih efektif mengurangi bakteri merugikan.
  • Berbentuk serbuk sehingga tidak memerlukan lingkungan khusus untuk mempertahankan kehidupan bakteri tersebut.
  • Dikemas dalam stik aluminium yang mempertahankan kestabilan bakteri tersebut 

Bioplus sangat perlu dikonsumsi secara rutin bagi Anda yang berada dalam kondisi berikut:

  • Memiliki masalah pencernaan seperti perut sering kembung, kotoran berbau busuk, dan sering sembelit.
  • Sering diare atau menderita lactosa intolerance.
  • Orang lanjut usia yang sering diare dan wanita hamil yang sering mengalami sembelit.
  • Perokok, peminum alkohol, pengguna antibiotik/ obat-obatan, dan mereka yang sering stres tinggi.
  • Sering bepergian atau melakukan perjalanan jauh

Bioplus ini bisa dikonsumsi oleh anak-anak usia 3-12 tahun dengan penggunaan 1 stick per hari dan dewasa 2 stick per hari. Satu stick berisi 1,2g dan 1 packnya berisi 10 stick. Cara memesannya mudah, buka aja www.geraicni.com lalu klik kategori makanan kesehatan dan pilih BioPlus.

Bagaimana sekarang udah tahu dong, cara mengatasi pencernaan dan hidup sehat, lebih baik mencegah dari pada mengobati kan? Yuk ah mulai dari sekarang harus aware sama yang sensitif seperti saluran pencernaan.***

Salam Hidup Sehat
@sipeqi

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sakit Kepala Bukan Alasan Lagi Untuk Tidak Beraktivitas

Sekarang Praktis Pesan Tiket Bus Budiman Bisa via Online

Mengenal Budaya Batak Yang Unik Dan Beragam Di Wedding Batak Exhibition 2024